Rabu, 30 Mei 2012

Koleksi lengkap Ilana Tan

oleh pustakawan jam 12.37 0 komentar
Ilana Tan adalah penulis 4 novel yang diceritakan secara menarik dan latar belakang cerita yang berbeda-beda, tetapi uniknya tokoh - tokoh dari novel yang satu dan yang lain saling berkaitan.

Novel pertama berjudul "Summer in Seoul" dengan latar belakang cerita musim panas di Korea Selatan, yang kedua "Autumn in Paris" dengan mengabil latar belakang cerita di Perancis ketika musim gugur, novel ke tiga dengan judul "Winter in Tokyo" dengan latar belakang cerita di Jepang pada saat musim dingin, dan novel terakhir berlatar belakang cerita di  London-Inggris ketika musim semi diberi judul "Spring in London".


Keempat novel menarik tersebut sudah tersedia di Perpustakaan SMA Stella Duce 2 Yogyakarta *tapi
 baru boleh dipinjam setelah ujian kenaikan kelas yaaaaaa.....






SUPERNOVA : PARTIKEL

oleh pustakawan jam 08.27 0 komentar
"Manusia terlahir ke dunia dibungkus rasa percaya. Tak ada yang lebih tau kita ketimbang plasenta. Tak ada rumah yang lebih aman daripada rahim Ibu"



Beberapa waktu lalu perpustakaan telah melengkapi koleksi SUPERNOVA dari DEE dengan judul PARTIKEL. Partikel ini adalah judul keempat dari seri Supernova, dimana sebelumnya telah terbit Kesatria, Putri & Bintang Jatuh yang kedua Akar selanjutnya Petir dan yang keempat adalah Partikel.

Dalam seri Partikel ini hanya ada tiga kepingan : Partikel, Jurnal Terakhir dan Kedua Tangan yang Bertemu, meski demikian buku dengan 493 halaman ini akan membuat kita sedikit merinding tapi tetap antusias untuk merampungkan seri ini.Penasaran??? 




selamat membaca....
 

HIDDEN HEROES

oleh pustakawan jam 07.56 0 komentar

Buku ini mengisahkan para pahlawan sunyi dengan tindak nyata. Artinya tokoh kisah dalam buku ini adalah orang-orang pilihan yang disajikan olek kickandy.com.
ditengan kelangkaan sikap dan sifat peduli di zaman ini, ternyata masih ada sejumlah pejuang kehidupan yang sangat INSPIRATIF.  misalnya kisah Priska, seorang tunanetra, meski dia tunanetra , dia bangkit dan justru membantu orang-orang yang terbuang seperti dirinya. dia menjadi ibu dari hampir 100 orang yang terbuang karena berbagai keterbatasan.
Kisah para pahlawan inilah yang membuat kita kembali yakin bahwa masih banyak saudara kita yang masih memiliki hati bagi sesamanya. Kisah ini memberi semangat UNTUK BERBAGI. Kisah ini yang membuat hidup kita MENJADI LEBIH BERARTI.

Selasa, 29 Mei 2012

Earth & Heaven - Agnes Jessica

oleh pustakawan jam 12.37 0 komentar

Setelah Merah, Jingga, Kuning, Hijau, BiruNila, Ungu dari Agnes Jessica sukses jadi rebutan di perpustakaan, sekarang perpustakaan telah menambah lagi koleksi dari Agnes Jessica dengan Judul Earth dan Heaven.


Earth menceritakan tentang Mey  yang terjebak dalam sebuah rumah gedongan seorang artis yang sangat dibencinya, Garnet nama artis rapper tersebut adalah seorang yang tak mau diatur dan keras kepala. Tapi kali ini meraka harus bekerja sama mengais-ngais tembok untuk sebuah jalan keluar.


Heaven menceritakan tentang Fang yang tertabrak bus Transjakarta dan meninggal dunia, mati dan tiba di surga? tapi belum waktunya sehingga Fang harus kembali ke bumi untuk hidup kembali. Sayangnya ketika Fang kembali ke bumi dia membawa ingatan seorang anak kecil dari surga dan membuat kehidupan Fang kacau, hingga menjadi buron seantero langit.


penasaran dengan kedua cerita tersebut??? tunggu habis ujian yak.... untuk sekarang belajar materi ujian dulu yakkk....  sukses untuk ujian semesterannya.

Indonesia Mengajar

oleh pustakawan jam 01.21 0 komentar
Sejak berdirinya gerakan Indonesia Mengajar pada tahun 2010, 11.017 sarjana Indonesia telah mendaftar untuk mengabdi pada negri dan 170 dari mereka terpilih sebagai Pengajar Muda untuk mengajar 18.003 siswa di 117 desa di 14 kabupaten. Inadonesia Mengajar yakin bahwa "Setahun Mengajar, Seumur Hidup Menginspirasi".  Dalam buku ini tertuang semua cerita yang sangat mengiris hati kita, tentang pendidikan di pelosok negri dengan segala kekurangannya, tapi memiliki kekayaan yang luar biasa yaitu "generasi muda yang membanggakan." Bayangkan di pelosok negri yang serba susah dan mahal tercatat dua siswa binaan Pengajar Muda berhasil menjadi finalis Olimpiade Sains  Kuark 2011 setelah menyisihkan sekitar 82.000 peserta lain se-Indonesia.

Koleksi Baru Raditya Dika

oleh pustakawan jam 00.44 0 komentar
Raditya Dika,
kali ini baru bisa dibeli 4 judul, karena di toko buku sudah tidak ditemukan lagi.

1. Kambing Jantan :sebuah komik dari kumpuan cerita RD dng gayanya yg lebay ketika sedang belajar di Australia

2. Manusia Stengah Salmon : berisi tulisan galau dan lelucon singkat dari RD

3. Marmut Merah Jambu : tulisan komedi dari RD dengan pengalamannya jatuh cinta

4. Cinta Brontosaurus : ada 13 kisah yang dijadikan  kumpulan cerita pendek dari pengalaman pribadi RD....

.....pokoknya seru deh...cerita humor dari RD....ayo temen-temen ..dibaca ya...siiiip! n nantikan koleksi RD lainnya....ya...

Kamis, 24 Mei 2012

woro-woro

oleh pustakawan jam 08.35 0 komentar
hai teman-teman pengguna perpust stero........koleksi buku terkini ; fiksi, biografi dan tokoh-tokoh pahlawan....fiksi yang sudah tersedia adalah MEJIKUBIHINIU dari Agnes Jessica, (partikel, filosofi kopi, madre, recto vesto) dari Dee....dan kumpulan cerita komedi dari RADITYA DIKA.....ayo temen-temen yang maniezzz....silahkan ke perpust stero......dan budayakan untuk membaca ya....siiiip.

 

Perpustakaan SMA Stero Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea